Kawal Kongres PSSI, Kemenpora Bentuk Satgas
Kamis, 28 Februari 2013 – 12:40 WIB
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membentuk satuan tugas (satgas) normalisasi persepakbolaan nasional. Satgas ini bertujuan untuk mengawal pelaksanaan Kongres PSSI yang akan diselenggarakan di Jakarta, Minggu 17 Maret 2013.
"Tujuan pembentukan satgas untuk mengawal solusi dari FIFA dalam penyelesaian persepakbolaan nasional. Untuk selanjutnya satgas ini diberi nama satgas normalisasi persepakbolaan nasional," kata Menpora Roy Suryo saat menggelar konferensi pers di Media Centre Kemenpora, Kamis (28/2).
Menpora menyatakan, satgas yang dibentuk melalui Surat Keputusan (SK) Menteri Nomor 0026 tahun 2013 tertanggal 27 Februari 2013 tersebut tidak akan tumpang tindih dengan tim verifikasi peserta kongres yang dibuat oleh PSSI.
"Satgas akan melakukan fungsi di belakang tugas PSSI yang akan melakukan verifikasi. Artinya, satgas berfungsi untuk memastikan apakah verifikasi berjalan dengan baik atau tidak," tegasnya.
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membentuk satuan tugas (satgas) normalisasi persepakbolaan nasional. Satgas ini bertujuan untuk
BERITA TERKAIT
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!