KBIH Jangan Bandel Pakai Seragam Sendiri

Usai Salat Jumat, Rombongan Jamaah Haji Indonesia Diinterogasi

KBIH Jangan Bandel Pakai Seragam Sendiri
KBIH Jangan Bandel Pakai Seragam Sendiri
JAKARTA - Pemerintah hingga panitia pelaksana ibadah haji di tanah suci tidak pernah lelah untuk mengingatkan rombongan kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH). Seruan yang terus muncul setiap musim haji adalah, setiap rombongan KBIH dilarang menggunakan atribut seragam sendiri.

Himbauan tegas untuk rombongan KBIH ini disampaikan oleh Kepada Daerah Kerja (Daker) Makkah Arsyad Hidayat. Kepada petugas Humas Kementerian Agama (Kemenag), Sabtu (15/10) Arsyad menuturkan masih banyak KBIH yang membandel dengan menggunakan atribut seragam yang berbeda-beda. "Apalagi atributnya itu mencolok dan menutupi seragam jamaah Indonesia," kata dia.

Seperti diketahui, jamaah haji asal Indonesia menggunakan seragam resmi yaitu atasan batik dengan warna dominan biru muda bercampur ungu. Arsyad menuturkan, ada beberapa KBIH yang nekat merubah total seragam hajinya. Kondisi ini, tuturnya, cukup disayangkan karena bisa berdampak negatif terhadap upaya pengawasan jamaah oleh petugas. "Apalagi untuk jamaah yang masuk kategori risti (resiko tinggi, red)," kata dia.

Selain itu, Arysad menjelaskan peran muncul peran berlebih dari KBIH selain penggunaan atribut atau seragam. Tindakan yang sempat membuat geram petugas sektor adalah, ada beberapa petugas KBIH yang mengatur jamaah hingga di pemondokan. "Masih banyak laporan ada petugas KBIH yang ikut campur dalam penempatan jamaah di kamar-kamar," lanjutnya.

JAKARTA - Pemerintah hingga panitia pelaksana ibadah haji di tanah suci tidak pernah lelah untuk mengingatkan rombongan kelompok bimbingan ibadah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News