KBRI Mobilisasi TKI
Dukungan Indonesia Hadapi Malaysia di Putaran Final I
Kamis, 23 Desember 2010 – 08:26 WIB
KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia dipastikan tidak akan sendirian. Saat?timnas melakoni laga berat melawan tuan rumah Malaysia di putaran pertama Piala AFF (Federasi Sepak Bola Asia Tenggara) 2010 Minggu (26/12) di Stadion Bukit Jalil, akan ada ribuan suporter pencinta Firman Utina dkk yang mendukung. Mereka adalah para tenaga kerja Indonesia (TKI) yang saat ini mencari nafkah di Malaysia. Selain itu, ratusan pendukung tim Merah Putih, julukan timnas Indonesia, juga akan terbang langsung dari Jakarta dan wilayah Indonesia lainnya untuk memberikan dukungan. Mantan Kapolda Jatim itu mengungkapkan, agar dukungan kepada Pasukan Garuda, julukan lain timnas Indonesia, bisa maksimal, KBRI juga sudah menurunkan tim ke kantong-kantong TKI di Kuala Lumpur dan sekitarnya. "Pokoknya, kami akan dorong sebanyak-banyaknya TKI untuk datang ke stadion," tegasnya.
"Kami sudah berkoordinasi untuk memobilisasi saudara-saudara kita TKI yang ada di sini agar memberikan dukungan kepada timnas Indonesia pada Minggu lusa. Kami pastikan timnas Indonesia akan mendapatkan dukungan dari ribuan suporter setianya yang ada di sini," kata Dubes Indonesia untuk Malaysia Da'i Bachtiar setelah makan siang dengan team advance PSSI yang diketuai Sekjen PSSI Nugraha Besoes di salah satu rumah makan Indonesia di Kuala Lumpur, Malaysia, kemarin (22/12). Jawa Pos satu-satunya media yang hadir dalam makan siang itu.
Da'i menyatakan bakal mengumpulkan sebanyak-banyaknya TKI di Malaysia supaya bisa menyaksikan pertandingan di Stadion Bukit Jalil. Untuk itu, pihaknya sedang mematangkan rencana untuk memberikan kemudahan dan keringanan kepada TKI yang hadir. "Kami upayakan TKI yang menonton akan dapat potongan harga. Jika memungkinkan, kami akan sediakan tiket gratis. Tapi, itu hanya untuk TKI dengan kualifikasi tertentu dan sesuai dengan kemampuan kami," lanjutnya.
Baca Juga:
KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia dipastikan tidak akan sendirian. Saat?timnas melakoni laga berat melawan tuan rumah Malaysia di putaran pertama Piala
BERITA TERKAIT
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25