KD Natalan di Timor Leste

jpnn.com - JAKARTA- Aktris papan atas Krisdayanti alias KD sudah punya rencana khusus merayakan Natal tahun ini. Ibu empat anak ini ingin menikmati Natal di kampung halaman suaminya, Raul Lemos.
"Tahun ini saya Natalan di kampung halaman (Timor Leste). Sudah lama tidak pulkam, takutnya nanti saya tidak diakui menantu lagi," kata KD sembari tertawa di salah satu tayangan infotainment, Minggu (13/12).
Natal bersama keluarga Raul, bagi KD merupakan hal yang terindah. Meski berbeda agama, KD ingin menunjukkan sikap toleransi.
"Kebetulan orangtua suami beragama nasrani, jadi saya ke sana untuk silaturahim sekaligus menunjukkan sikap toleransi," ujarnya.
Keputusan KD merayakan Natal di Timor Leste, disambut sukacita Raul. Apalagi sudah lama KD tidak menyambangi kampung halaman pria berbadan kekar tersebut.
"Dia (KD) mau Natalan di kampung karena takut "dipecat" jadi menantu," canda Raul ke KD. (esy/jpnn)
JAKARTA- Aktris papan atas Krisdayanti alias KD sudah punya rencana khusus merayakan Natal tahun ini. Ibu empat anak ini ingin menikmati Natal di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti
- Paula Verhoeven Terpukul Hingga Menangis Setelah Putusan Cerai
- Rilis Lagu Evolusi, Fransiscus Eko Sindir Manusia Rakus
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura