Ke-12 Anak Dan Pelatihnya Berhasil Dikeluarkan Dari Gua

Staf medis setempat sebelumnya mengatakan hasil penilaian pertama terhadap anak-anak tersebut akan mereka fokuskan pada sistem pernapasan dan tanda-tanda hipotermia, serta infeksi paru-paru yang berpotensi fatal yang dikenal sebagai penyakit gua.

Perdana Menteri Thailand, Prayuth Chan-ocha mengatakan anak-anak itu telah diberi obat anti-kecemasan untuk membantu menyelamatkan mereka.
Ditanyakan pada konferensi pers mingguan jika anak-anak itu telah dibius, dia berkata: "Siapa yang akan membius mereka? Jika mereka dibius, bagaimana mereka bisa keluar? Ini disebut anxiolytic, sesuatu untuk membuat mereka tidak bersemangat, tidak stres."

Hujan paksa tim penyelamat bergerak cepat
Tim sepak bola ini telah menghabiskan seminggu terakhir membangun kekuatan mereka dan belajar menyelam setelah mereka ditemukan di dalam gua oleh penyelam Inggris Senin lalu.
Sejumlah video yang diambil tidak lama setelah mereka ditemukan menunjukkan mereka tampak lemah, kurus dan lelah.
Pelatih itu dalam kondisi yang lebih lemah, setelah mengorbankan bagiannya dari persediaan makanan mereka yang sedikit untuk diberikan kepada anak-anak itu selama sembilan hari sebelum bantuan lebih lanjut tiba.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya