Ke Batam Lagi, Kapolri Ingatkan Polri dan TNI Bermitra

Ke Batam Lagi, Kapolri Ingatkan Polri dan TNI Bermitra
Ke Batam Lagi, Kapolri Ingatkan Polri dan TNI Bermitra

jpnn.com - BATAM - Kapolri Jenderal (Pol) Sutarman hari ini (21/11) kembali berkunjung ke Batam pasca-kunjungan pertamanya kemarin (20/11) menyusul insiden bentrok bersenjata antara Brimob Polda Kepri dengan Yonif 134/Tuah Sakti, Rabu (19/11).  Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu mendatangi Mako Satbrimob Polda Kepri di Tembesi yang juga menjadi lokasi bentrokan bersenjata yang mengakibatkan korban jiwa.

Seperti diberitakan batampos.co.id, Kedatangan Sutarman dan rombongan didampingi Kapolda Kepri Brigjen (Pol) Arman Depari dan Kasat Brimob Kombes Pol Tory Kristianto. Sutarman sempat berkeliling mengecek kerusakan mako Brimob akibat insiden baku tembak sebelumnya, sekaligus mengecek anggota satuan elite Polri itu yang berada di markas.

Setelah sekitar satu jam berada di Mako Brimob Polda Kepri, Sutarman kepada wartawan mengatakan bahwa insiden bentrokan yang terjadi Rabu (19/11) lalu masih dalam proses penyelidikan. ”Tim sedang bekerja, makanya termasuk Pak Irwasum (ispektorat pengawasan umum), Kadiv Propam (profesi dan pengamana, red) untuk itu semuanya (menyelidiki insiden bentrokan itu),” ujarnya.

Sutarman mengatakan, ke depannya dia dan petinggi TNI akan memperbaiki kesalahan dan bertekad bahwa hal serupa tidak akan terjadi lagi. “Tugas kita masih banyak, negara perlu pengamanan, proses pembangunan harus berjalan, oleh karenanya saya perintahkan yang kejadian kemarin lupakan dan jangan sampai terjadi lagi,” tegasnya.

Mantan Kapolda Kepri itu juga meminta kepada segenap anggota Polri di manapun berada agar fokus kepada tugas dan amanah yang dipercayakan sebagai pengayon masyarakat. ”Masalah ini biar pimpinan yang menyelesaikan, agar semuanya beres dan tak terulang lagi. Proses hukum pasti ada buat yang melanggar,” ujarnya.

Mantan ajudan Presiden Abdurrahman Wahid itu menambahkan, TNI adalah mitra kerja polisi sehingga tidak ada alasan untuk bermusuhan dan terlibat bentrok.  “Setelah ini para danton (komandan peleton, red), danru (komandan regu, red), kasat (kepala satuan, red) sampai petinggi lainnya agar kembali menjalin hubungan baik karena negara membutuhkan kehadiran Polri dan TNI,” ujarnya.

Disinggung mengenai peningkataan kesejahteraan anggota agar hal yang tak diinginkan tak terjadi, Sutarman mengatakan akan mengupayakannya sesuai dengan APBN yang ada. “Kesejahteraan anggota berupa gaji, remunerasi dan tunjangan termasuk tunjangan perbatasan, kami akan upayakan kalau ada APBN,” tuturnya.(jpnn)

BATAM - Kapolri Jenderal (Pol) Sutarman hari ini (21/11) kembali berkunjung ke Batam pasca-kunjungan pertamanya kemarin (20/11) menyusul insiden


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News