Ke Beijing, Lazio Bawa Julio Cruz
Minggu, 02 Agustus 2009 – 09:11 WIB
Dari ketiga pemain itu, baru kubu Ledesma yang menyuarakan protes. "Saya sudah bicara dengan Cristian dan dia menyampaikan perasaannya atas hal itu. Tapi, dia tidak berharap terjadi," kata Vincenzo D"Ippolito, agen Ledesma, seperti dikutip Football Italia.
Baca Juga:
"Dia merupakan pemain profesional. Mempertimbangkan bagaimana dia menjalani latihan pramusim, seharusnya dia diikutsertakan dalam skuad yang berangkat ke Beijing. Dia sangat siap menjadi pemain pilar dalam timnya," bilang D"Ippilito. Di sisi lain, kubu Inter yang menjadi lawan Lazio di Piala Super Italia, sudah siap meladeni lawannya dan merebut gelar pertama musim depan. Inter tampil di Piala Super Italia dengan status juara Serie A, sedangkan Lazio juara Coppa Italia.
"Kami sadar, itu akan menjadi pertandingan yang sulit. Tapi, kami akan merebut kemenangan. Karena itu, kami akan mengerahkan seluruh kekuatan kami untuk memastikan gelar itu jatuh ke tangan kami," papar Davide Santon, bek muda Inter, kepada Telelombardia. (ham)
Skuad Lazio ke Beijing :
Muslera, Bizzarri; Cribari, Diakit", Kolarov, Lichtsteiner, Radu, Scaloni, Siviglia; Baronio, Brocchi, Dabo, Foggia, Matuzalem, Mauri, Meghni, Eliseu; Del Nero, Inzaghi, Rocchi, Cruz, Zarate
ROMA - Lazio telah mengumumkan skuad yang diboyong ke Beijing, Tiongkok, untuk melakoni laga Piala Super Italia kontra Inter Milan, 8 Agustus nanti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kans Persib Bandung di ACL 2 Terbuka Lebar, Bojan Hodak Berharap Bantuan Ini ke Liga
- Mateo Kocijan Ungkap Cara Persib Melukai Lion City Sailors
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0
- Klasemen AFC Champions League 2 Seusai Persib Menang Dramatis Melawan Lion City Sailors
- Persib Bandung Menikung Lion City Sailors, Bojan Hodak Sebut Peran Dewi Fortuna
- Rajawali Pasundan Masih Tanpa Farhan Halim di Final Four Livoli Divisi Utama 2024