Ke Gedung Bundar, Kabareskrim Tak Bicarakan Century
Jumat, 04 Desember 2009 – 16:22 WIB
JAKARTA - Kepala Bagian Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Irjen Ito Sumardi, menyambangi gedung bundar. Pengganti Susno Duajdi itu mengaku menemui Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus), Marwan Effendy, Jumat (4/12), sekitar pukul 14.00 WIB.
Mantan Kapolda Riau itu mengaku bertemu dengan Marwan hanya sebatas silaturahmi biasa, serta tidak membicarakan soal kasus Century. "Belum. Kita bicarakan ke depan aja. Nanti supaya hubungan lebih erat," katanya.
Baca Juga:
Ito berkilah bahwa soal kasus Century tak perlu dibicarakan, karena sudah ditangani Kejagung. "Century kan sudah ditangani di sini. Ke depan kan (masih) banyak kasus-kasus. Jangan sampai koordinasinya kurang," cetusnya.
Melalui silaturahmi itu sendiri, Ito berharap agar penanganan kasus dan koordinasi dengan Kejagung bisa lebih lancar. "Gak ada MoU, kan kita sudah ada prosedurnya," katanya.
JAKARTA - Kepala Bagian Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Irjen Ito Sumardi, menyambangi gedung bundar. Pengganti Susno Duajdi itu
BERITA TERKAIT
- Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Jakarta
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel
- Wujudkan Ruang Ibadah yang Nyaman, NIPPON PAINT Percantik 51 Musala di Jateng
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo