Ke Labuan Bajo Bukan Hanya Melihat Komodo

Ke Labuan Bajo Bukan Hanya Melihat Komodo
Indahnya pantai di Labuan Bajo. Foto: dok.JPNN.com

Informasi dari petugas di Bandara Labuan Bajo, pada saat ini sudah ada setidaknya delapan kali penerbangan pulang –pergi dalam sehari dari Bali ke Labuan Bajo. Rencananya, paling lambat akhir bulan Oktober akan bertambah satu kali penerbangan pulang-pergi dari Bali ke Labuan Bajo. 

Saat ini juga ada salah satu perusahaan maskapai penerbangan yang menghitung jika membuka rute dari Jakarta langsung Labuan Bajo.

Sementara, Sulaiman Shehdek, Vito Singapura menambahkan kawasan Labuan Bajo tidak hanya bisa dinikmati oleh mereka yang sudah bisa diving saja. 

Keindahan bawah laut tidak hanya bisa dinikamati dengan berselam, namun bisa dinikmati dari permukaan laut, yaitu dengan melakukan snorkling.  

“Saya sudah merasakan sendiri. Dengan bersnokling saya sudah bisa melihat keindahan alam bawah laut. Terlihat dengan jelas aneka trumbu karang, ikan dan lain sebagainya yang ada didalam laut,” katanya.

Sulaiman juga berkeyakinan kalau jumlah wisatawan di kawasan Pulau Komodo akan terus meningkat. Hal yang membuat wisata yang hoby diving tertarik untuk datang ke tempat ini, adalah karena keindahannya. 

“Melihat dengan snorkling saja sudah bagus, apalagi dengan diving. Dijamin tidak akan kecewa,” katanya.

Dikatakan dia, upaya Kemenpar RI yang dipimpin Menpar Aref Yahya dalam mempromosikan keindahaan alam Labuan Bajo ini dengan famtrip ini tepat. 

LABUAN BAJO – Acara FamTrip (familiarization trip) Minat Khusus Diving Pasar Malaysia Singapura digelar di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News