Ke Lokasi Petilasan The Beatles, Stasiun Harry Potter dan Notting Hill di London
Abbey Road pun Macet gara-gara Turis Menyeberang ala John Lennon
Jumat, 10 Juni 2011 – 08:08 WIB
Awal mula coret-mencoret di tembok tersebut dimulai sekitar 25 tahun lalu sebagai penghargaan fans kepada The Beatles. Pada 2004, sempat ada rencana untuk melarang pencoretan tembok itu karena para tetangga di Abbey Road merasa lingkungannya menjadi kotor.
Namun, rencana tersebut ditentang habis-habisan oleh penggila The Beatles. Hingga saat ini coretan-coretan itu tetap ada. Memang, terkadang tembok dicat ulang agar bersih. Itu dilakukan setiap tiga pekan, tapi kemudian boleh kembali dicoret-coret. Selanjutnya, coretan yang telah dihapus bisa dilihat kembali di situs www.abbeyroad.com/visit.
"Kami meninggalkan tulisan ini sebagai kenangan. Ini memang salah satu tempat yang ingin saya datangi di London," kata Lena Faerber, turis asal Jerman, yang ditemui Jawa Pos di Abbey Road.
Selain meninggalkan coretan di pagar tembok, biasanya para turis berusaha mendapatkan foto spesial. Yakni, meniru adegan The Beatles dalam cover album berjudul Abbey Road yang diluncurkan pada 1969. Ketika itu para personel The Beatles menyeberang di sudut jalan Abbey Road di luar studio rekaman.
Lokasi wisata di London bukan hanya Westminster Abbey, Big Ben, London Eye, Tower Bridge, atau Buckingham Palace. Ada juga tempat "petilasan"
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408