Ke Muhammadiyah, Jokowi Tegaskan tak Lindungi Ahok
JAKARTA--Presiden Joko Widodo mengunjungi kantor PP Muhammadiyah di Jakarta Pusat.
Tujuannya sama seperti ketika dia mengunjungi PBNU dan Mabes TNI AD, kemarin.
Jokowi, sapaannya, pertama ingin mengucapkan terima kasih karena salah satu ormas Islam besar di Indonesia itu membantu mendinginkan suasana selama unjuk rasa 4/11 pekan lalu.
"Saya memberikan apresiasi yang tinggi kepada PP Muhammadiyah dari pusat sampai daerah yang ikut memberikan kesejukan dan mendinginkan suasana sebelum demo 4 November yang karena demo pada saat itu berjalan dengan tertib dan damai," ujar Jokowi usai menggelar pertemuan dengan jajaran petinggi Muhammadiyah, Selasa (8/11).
Hal kedua yang dibahasnya adalah mengenai proses hukum yang menjerat cagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.
Jokowi memastikan pada Muhammadiyah, kasus itu akan berjalan secara transparan.
"Proses hukum terhadap saudara Basuki Tjahaja Purnama akan dilakukan dengan tegas dan transparan dan juga saya tekankan bahwa saya sekali lagi ini juga perlu rakyat tahu tidak akan melindungi saudara Basuki Tjahaja Purnama karena sudah masuk pada proses hukum," tegas Jokowi.
Pertemuan silahturahmi itu juga membahas masalah ekonomi kerakyatan.
Jokowi berharap bisa menjalankan aksi konkret bersama Muhammadiyah untuk ekonomi kerakyatan.
JAKARTA--Presiden Joko Widodo mengunjungi kantor PP Muhammadiyah di Jakarta Pusat. Tujuannya sama seperti ketika dia mengunjungi PBNU dan
- Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ajukan Praperadilan ke PN Jaksel, KPK: Kami Menghormati
- PERADI-SAI Serukan Salam Damai dan Persatuan ke Seluruh Advokat
- Wahai Honorer Lulus PPPK 2024, Senyum dong, Ini soal Gaji Perdana
- Kabar Gembira untuk Honorer Tua Gagal PPPK 2024 Tahap 1
- BMKG Pantau Bibit Siklon Tropis 97S, Wilayah Ini Wajib Waspada
- 5 Berita Terpopuler: Ide Terobosan Baru soal Seleksi PPPK, Hapuskan Diskriminasi di UU ASN, 90 Ribu Honorer Bakal Menggugat