Ke Prancis Bersepeda Mengikuti Rute dan Kehebohan Tour de France 2012 (5)
Dua Jam Usai Finis, Seluruh "Stadion" Bersih
Sabtu, 21 Juli 2012 – 11:44 WIB

BERKABUT: Azrul Ananda dan Sastra Harijanto menembus finis di Peyragudes. Foto : Khoiri Soetomo for Jawa Pos.
Jarak dari tempat kami mulai ke puncak sebenarnya sangat pendek. Hanya sekitar 9 kilometer. Tapi, semuanya climbing berat. Col de Peyresourde termasuk category 1 (terberat kedua setelah hors categorie) dengan ketinggian 1.603 meter. Tingkat kecuraman 7 sampai 9 persen kami hadapi sepanjang jalan.
Seberapa berat 9 kilometer itu" Ketika kami sampai di atas, waktu hampir satu jam telah berlalu. Bayangkan, harus sabar merambat ke atas dengan kecepatan tak sampai 10 km/jam!
Selain karena kebanyakan di antara kami sudah "habis", jalanan ke atas juga bisa dibilang macet. Para fans berebut menuju puncak sebelum pukul 13.00. Baik itu naik mobil, bersepeda, maupun jalan kaki. Pada suatu titik, bahkan sempat terjadi kebuntuan ketika arus benar-benar superpadat.
Serunya, banyak pula fans yang sudah bersiap menyambut para pembalap Tour de France di sisi jalan. Dengan berbagai atribut dan pesan dukungan. Beberapa orang tampak mengecat jalan, menuliskan pesan untuk pembalap favorit masing-masing.
Untuk kali pertama, kawasan wisata ski Peyragudes jadi lokasi finis etape Tour de France. Rombongan Jawa Pos Cycling dapat fasilitas VIP. Tapi, sebelumnya,
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu