Ke Pulau Sebatik Pasca Ketegangan Indonesia-Malaysia (3-Habis)
Sakit pun Warga Sebatik Memilih Menyeberang ke Tawau
Jumat, 17 September 2010 – 08:08 WIB
Penanganan di Tawau juga sangat cepat. Pasien yang masuk langsung ditangani. Pihak rumah sakit sama sekali tidak melihat asal usul pasien. Apakah warga Malaysia atau Indonesia langsung ditangani. "Mereka tidak akan tanya punya uang atau tidak, pokoknya langsung dibawa masuk ke rumah sakit," kata Nuriyati.
Bahkan, aparat Marine Police Malaysia, Imigresen (Imigrasi) dan lainnya tidak mempermasalahkan prosedur kedatangan warga asing sebagai pasien ke Tawau. "Tidak punya PLB (pas lintas batas) juga langsung ditangani," imbuhnya.
Nuriyati mengatakan biaya yang dikeluarkan pasien termasuk sangat murah. Setelah suaminya dirawat selama lima hari, Nuriyati hanya ditarik ongkos RM 600 (sekitar Rp 1,6 juta). Itu pun bisa dicicil.
Dokter Rohmad membenarkan pengakuan Nuriyati itu. Dia mengatakan, biasanya di Hospital Besar Tawau pasien bisa pulang meski belum membayar biayanya. Sebab, pasien bisa membayar beberapa hari setelah pulang.
Ketergantungan warga Pulau Sebatik pada Malaysia tidak hanya sebatas pada soal pemenuhan "perut" saja. Tapi warga di pulau perbatasan itu
BERITA TERKAIT
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah
- 28 November, Masyarakat Timor Leste Rayakan Kemerdekaan dari Penjajahan Portugis
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara