Ke Tahanan Bareskrim Mabes Polri, Bertemu dengan Figur-Figur
Bun Bunan Tetap Rapi, Burhanudin Rajin Salat Sunah
Minggu, 17 Mei 2009 – 06:26 WIB

Foto: M Ramli/JAWA POS
Ruang tahanan di Bareskrim Mabes Polri seakan menjadi langganan para figur penting yang terjerat kasus korupsi. Apa yang membedakan ruang tahanan itu dengan ruang tahanan lain? Berikut laporan wartawan Jawa Pos yang baru saja berkunjung ke sana.
----------------------------
----------------------------
Pagi itu jarum jam belum menunjuk ke angka 10.00. Kira-kira kurang 10 menit. Saya sudah berada di Mabes Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta Pusat, bersama dengan seseorang yang akan membesuk kerabatnya di tahanan Bareskrim Mabes Polri.
Dari gerbang belakang Mabes Polri ke pintu ruangan Bareskrim sekitar 50 meter. Di sana sudah ada tiga penjaga: dua pria dan satu perempuan. Mereka mengenakan seragam safari.
''Apakah mau membesuk?'' tanya salah seorang penjaga itu kepada kami. Setelah kami menyebut nama tahanan yang akan dibesuk, kami diminta menyerahkan HP untuk dititipkan. ''Tulis barang Anda yang dititipkan, di buku ini," kata si penjaga. Selanjutnya, tangan kanan kami distempel.
Ruang tahanan di Bareskrim Mabes Polri seakan menjadi langganan para figur penting yang terjerat kasus korupsi. Apa yang membedakan ruang tahanan
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu