Keamanan Rawan, Ekspedisi Cartenz Dibatalkan
Sabtu, 24 Oktober 2009 – 09:44 WIB
Keamanan Rawan, Ekspedisi Cartenz Dibatalkan
Sedangkan wisatawan asing asal Swis, Richer Patrick, juga mengaku akan tetap berangkat ke Puncak Cartenz meski harus menempuh jalur lewat Ilaga.
Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) PT Freeport Indonesia, Mindo Pangaribuan mengatakan bahwa penundaan keberangkatan tim pendaki Puncak cartenz itu memang terkait dengan faktor keamanan. Jika sudah menyangkut soal keamanan, sambung Mindo, maka hal itu menjadi kewenangan aparat keamanan.
Karenanya Mindo menegaskan agar persoalan ini tidak semata-mata menyalahkan manajemen PTFI. “Jangan salahkan Freeport dong. Kapolda kan sudah berikan keterangan, jadi itu harus dipahami. Kami sudah menyediakan kendaraan, tapi polisi-polisi yang mengawal kendaraan kan. Apalagi ini perjalanan tingkat tinggi,” jelas Mindo yang dikonfirmasi melalui telepon seluler.
Soal keputusan pembatalan keberangkatan tim pendaki, Mindo justru balik bertanya. Sebab, PTFI telah siap memfasilitasi ekspedisi dengan menyediakan bus satu unit.(eng/ckr/nls/JPNN/ara)
TIMIKA - Tim Survey dan Clean Up Base Camp Puncak Cartenz yang berjumlah 60 orang harus kecewa. Sebab, rencana keberangkatan tim pendaki asing asal
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku