Keandalan Suzuki Carry Bikin Pengusaha Kelontong tak Mau Berpaling Hati
jpnn.com, JAKARTA - Suzuki Carry pick-up dikenal sebagai kendaraan niaga tangguh untuk menggerakkan roda ekonomi bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Hal itu yang dirasakan sebagian besar pelaku UMKM ketika mengandalkan pikap yang sudah hadir di Indonesia sejak 1976 itu untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah. Satu di antaranya ialah Ikhsandi.
Menurut dia, Suzuki Carry sudah terbukti membantu dirinya menjalankan bisnis kelontong.
"Saya dari dulu sudah suka Carry dibanding mobil pikap lainnya," ujar Ikhsandi kepada JPNN.com, Minggu.
Dia menjelaskan sempat memiliki pikap dari merek lain, tetapi tidak bertahan lama.
Bagi Ikhsandi, Carry memiliki kelebihan dibanding pikap lain terutama di sektor dapur tenaga. "Mesin Carry itu lebih halus dan bandel."
"BBM-nya juga lebih irit dibanding yang pernah saya punya merek lain, Grand Max. Makanya saya lebih suka Suzuki Carry," tutur pria kelahiran asal Lampung itu.
Selama pemakaian dari 2018, Ikhsandi mengaku tidak pernah mengalami kendala besar di mobilnya.
Suzuki Carry pick-up dikenal sebagai kendaraan niaga tangguh untuk menggerakkan roda ekonomi bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
- 2025, Suzuki Siap Menggebrak Segmen SUV di Indonesia
- Sambut Mobil Baru, Suzuki Siapkan Investasi untuk Tingkatkan Fasilitas Pabrik
- Suzuki Mencatatkan Peningkatan Penjualan Ritel Pada Akhir 2024
- New Suzuki Gixxer SF250 Diklaim Cocok Buat Harian, Sebegini Harganya
- Suzuki XL7 dan All-new Ertiga Jadi Pendorong Penjualan SIS Menjelang Tutup Tahun
- Soal Kemungkinan Kembali ke MotoGP, Presiden Suzuki Angkat Suara