Kebakaran di Lahan Parkir Mal Senayan City, Asap Cukup Tebal
Senin, 26 Oktober 2020 – 08:56 WIB

Situasi kebakaran di Lapangan Parkir Mal Senayan City, Senin (26/10). Foto: ANTARA/HO-ist
jpnn.com, JAKARTA - Lapangan Parkir Mal Senayan City, Jakarta Pusat, terbakar pada Senin (26/10) pagi.
Informasi yang didapat, api pertama kali muncul dari sebuah warung.
"Infonya api berasal dari warung dekat parkiran itu, sekitar pukul 07.50 WIB," kata salah warga, tak jauh dari lokasi, Jimmy saat dihubungi.
Saat ini, kata dia, petugas damkar (pemadam kebakaran) sudah berdatangan.
"Semoga cepat padam (apinya)," ujar dia.
Jimmy menyebut, api dan asap yang mengepul cukup tebal dan hingga saat ini sudah ada empat unit mobil pemadam kebakaran di lokasi. (antara/jpnn)
Kebakaran melanda Lahan Parkir Mal Senayan City, Jakarta Pusat, pagi ini. Petugas Damkar sudah di lokasi.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Gagalkan Tawuran di Jakarta Pusat, Polisi Sita 4 Celurit
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung