Kebakaran di Pasar Kemis Tangerang: 7 Ruko Hangus, Ada Korban
Rabu, 15 Desember 2021 – 11:16 WIB
jpnn.com, TANGERANG - Sebanyak tujuh ruko di area Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Rabu (15/12) dini hari.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 01.53 WIB.
Lima unit branwir dikerahkan guna memadamkan api.
"Tujuh ruko habis terbakar di Pasar Kemis," kata Abdul dalam keterangan tertulis.
Abdul menambahkan pihaknya belum mengetahui penyebab kebakaran tersebut bisa terjadi.
"Dua orang berjenis kelamin laki-laki mengalami luka karena loncat dari lantai dua ruko," ujar Abdul.
Adapun petugas sempat mengalami kendala saat proses pemadaman.
"Sumber air jauh dari TKP. Rata-rata setiap ruko tertutup rolling door yang sulit dibuka," ujar Abdul.
Sebanyak tujuh ruko di area Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Rabu (15/12) dini hari.
BERITA TERKAIT
- Kena Peluru Nyasar, Pengendara Mobil di Tangerang Terluka
- 797 Lapak di Pasar Gubug Grobogan Terbakar
- Kebakaran Hebat Melanda Pasar Gubug Grobogan, Penyebabnya Belum Diketahui
- Sopir Truk Kontainer Penabrak 16 Pengendara di Tangerang Jadi Tersangka
- Banyak Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi Belum Teridentifikasi
- Tim Satgas TPPO Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Pemilik Penampungan Ditangkap