Kebakaran Hanguskan Bank BRI di Jatinegara, Sebegini Kerugiannya
jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Kantor Bank BRI di Jalan Otista Raya, Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar, Minggu (8/8).
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan bahwa sembilan unit branwir dan 45 personel dikerahkan guna memadamkan api.
"Kebakaran Bank BRI di Otista. Pelapor sekuriti Bank BRI," kata Gatot dalam keterangan tertulis.
Dia menambahkan bahwa api berasal dari bagian belakang kantor bank tersebut.
"Satpam melihat asap di kantor Bank BRI, kemudian setelah dilakukan pengecekan, ternyata titik api ada di belakang kantor. Dugaan sementara penyebabnya korsleting listrik," ujar Gatot.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. Adapun petugas bisa memadamkan api dalam waktu sekitar 30 menit.
Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 675 juta. (cr1/jpnn)
Kantor Bank BRI di Jalan Otista Raya, Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar, Minggu (8/8), simak selengkapnya.
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dean Pahrevi
- BRI-MI Raih Pernghargaan Product Enhancement of The Year 2024, Bukti Inovasi di Dunia Investasi
- AgenBRILink Tembus 1 Juta, BRI Cetak Milestone Sejarah Inklusi Keuangan Indonesia
- BRI Bantu Mobilitas Warga dengan Membangun Jembatan Gantung di Sumsel
- BRI Ambil Langkah Tegas Ungkap Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar, Pelaku Sudah Diproses Hukum
- Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan II 2024 Mulai Membaik, Ini 4 Faktor Utama Penopangnya
- BRI Memperkuat Benteng Digital, Keamanan Data dan Dana Nasabah jadi Prioritas Utama