Kebakaran Lapas Tangerang, Kombes Yusri Yunus: Nanti akan Ada Tersangka Baru
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Polda Metro Jaya bakal segera melakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka baru kasus kebakaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas I Tangerang, Banten.
"Rencana tindak lanjut ke depan, sekitar Jumat malam atau Sabtu, penyidik akan gelar perkara lagi karena nantinya akan ada tersangka baru," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.
Dalam kasus ini, polisi sudah menjerat tiga tersangka yakni RU, S, dan Y, yang semuanya merupakan petugas Lapas Klas I Tangerang yang bertugas pada malam kejadian.
Para tersangka itu dijerat dengan Pasal 359 KUHP tentang kelalaian yang menyebabkan orang lain meninggal dunia.
Sejauh ini, polisi terus mengusut kasus kebakaran Lapas Tangerang.
Pemeriksaan saksi-saksi pun terus dilakukan.
Tercatat, hari ini polisi kembali memeriksa enam orang saksi.
Pada hari ini pula, Polda Metro Jaya telah mencopot garis polisi di lokasi kebakaran di Blok C2 Lapas Klas I Tangerang.
Kombes Yusri Yunus mengatakan penyidik Polda Metro Jaya akan segera melakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka baru kasus kebakaran Lapas Klas I Tangerang, Banten.
- Polisi Terlibat Kasus Pemerasan Penonton DWP Kini Berjumlah 32 Orang
- Bea Cukai Soekarno-Hatta Gagalkan Peredaran 1,1 Kg Sabu-Sabu, Begini Modus Pelaku
- Polisi Periksa Mobil Eks Anggota BIN yang Terbalik di Marunda
- Niat Baik RF Malah Jadi Korban Begal di Jakarta Utara
- Propam Diminta Usut Total Kasus DWP di Semua Lingkaran Polri
- Tim Forensik Masih Identifikasi 7 Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza