Kebakaran Melanda Pabrik Limbah Plastik di Bandung

jpnn.com - KOTA BANDUNG - Kebakaran melanda pabrik limbah plastik di Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (10/5) siang.
Kepala UPT Timur Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung Kota Bandung Fredi mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran tersebut pada pukul 12.30 WIB.
“Izin melaporkan telah terjadi kebakaran di wilayah Bandung Timur, yaitu mengenai pabrik yang terbakar adalah limbah plastik pada pukul 12.30 WIB. Laporan yang kami terima dari warga langsung ke UPT Bandung Timur,” kata Fredi di Bandung, Jawa Barat, Jumat (10/5).
Diskar PB Kota Bandung mengerahkan 10 mobil damkar untuk mengatasi kebakaran pabrik yang berada di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, itu.
Pihaknya pun kini tengah melakukan upaya pemadaman area yang terbakar agar api tidak kian meluas.
“Ketika ada laporan, mobil langsung meluncur dari wilayah timur sekitar lima menit. Alhamdulillah cepat,” katanya.
Dia menjelaskan api berasal dari sebuah pabrik limbah yang hampir sebagian besar berbahan dasar plastik, yang membuat api begitu cepat menyebar dengan mengeluarkan asap tebal.
“Saat ini dalam proses pendinginan, karena di sini ada bahan limbah plastik, ditakutkan biasanya bahan plastik itu lama, jadi ada di bawah, takutnya di bawah masih ada bara api, karena di atasnya mengeras, sehingga kita harus berhati-hati dalam penanganan bahan plastik,” kata dia.
Kebakaran melanda pabrik limbah plastik di Kota Bandung. Pemkot Bandung kerahkan 10 armada damkar untuk memadamkan kebakaran.
- Sibuknya Warga Blok Kupat Bandung, Kebanjiran Orderan Ketupat untuk Lebaran
- Dugaan KDRT Wanita di Bandung, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Aplikasi Kasir Online Kantong UMKM Dorong Pelaku Usaha Bandung Melek Teknologi
- Harga Bahan Pokok Turun, Satgas Pangan Peringatkan Pedagang Pasar Gedebage
- Begini Ketersediaan Hingga Harga Bahan Pokok di Bandung Menjelang Lebaran
- Damkar DKI Tangani 6.800 Kasus Lainnya di 2024, 4 Kali Lipat Melebihi Kebakaran