Kebakaran Pemukiman Padat Penduduk di Banjarmasin, 1 Orang Meninggal Dunia
jpnn.com - BANJARMASIN - Kebakaran melanda sebuah pemukiman padat penduduk di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa (7/2), sekitar pukul 02.15 WITA.
Seorang warga bernama H Anang (80) meninggal dunia akibat musibah kebakaran itu.
"Ya, benar satu korban jiwa dilaporkan pada musibah kebakaran dini hari tadi," kata Kabid Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Banjarmasin Muhlis Ridha di Banjarmasin, Selasa (7/2).
Dia menjelaskan dari data sementara, yang menjadi korban jiwa bernama H Anang (80).
Hunian yang terbakar atau terdampak ada empat unit rumah.
Menurut dia, saat tim pemadam kebakaran Pemkot Banjarmasin datang ke lokasi kejadian sekitar pukul 02.20 WITA, api sudah berkobar sangat besar.
"Setelah api dipadamkan baru tahu ada korban jiwa," ungkapnya.
Dia mengatakan belum diketahui secara pasti kenapa korban tidak sempat menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran tersebut, apakah karena sakit atau tertidur lelap.
Seorang warga meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran pemukiman padat penduduk di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
- Kebakaran Melanda Pabrik Mainan di Kawasan Industri Kendal
- Kebakaran Melanda Pangkalan Truk di Cakung Jaktim
- Mobil Pembawa Kru TvOne Kecelakaan di Tol Pemalang-Semarang, 3 Orang Meninggal Dunia, 2 Luka-Luka
- Dermaga di Pulau Hatta Maluku Tengah Ambruk, Tujuh Orang Meninggal Dunia
- Korban Perahu Terbalik di Perairan Ujung Pandaran Ditemukan Meninggal
- Korban Tenggelam di Sungai Ogan Ditemukan Sudah Meninggal Dunia