Kebakaran Rumah di Senen Jakarta Pusat, 2 Orang Meninggal Dunia

jpnn.com - JAKARTA - Kebakaran melanda rumah di Jalan Letjen Suprapto, Bungur, Senen, Jakarta Pusat, Senin (30/12) pagi. Peristiwa kebakaran itu mengakibatkan dua orang meninggal dunia.
"Dua orang terjebak di dalam tempat kejadian perkara (TKP). Korban terjebak telah ditemukan petugas pemadam kebakaran (damkar) dalam kondisi meninggal dunia," kata Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat Asril Rizal saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.
Informasi kebakaran diterima dari personel damkar pukul 04.23 WIB. Belum ada informasi detail penyebab dari kebakaran dan data dua korban.
Pihaknya mengerahkan 20 unit pemadam kebakaran dengan 100 personel untuk memadamkan api.
Para petugas pemadam yang dikerahkan mulai tiba di lokasi pukul 04.28 WIB.
"Petugas tiba pukul 04.28 WIB, lalu mulai beroperasi 04.29 WIB. Api dilokalisasi pukul 05.04 WIB dan sekarang dalam proses pendinginan sejak 05.19 WIB," ujar Asril. (antara/jpnn)
Peristiwa kebakaran rumah di Senen, Jakarta Pusat, Senin pagi, mengakibatkan dua orang meninggal dunia.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia