Kebakaran Rumah di Srengseng Jakbar, Kerugian Capai Rp 100 juta
jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran menghanguskan sebuah rumah di Jalan Bambu Dua, Srengseng, Jakarta Barat, Senin (13/9) dini hari.
Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta Mulat Wijayanto mengatakan bahwa sepuluh unit branwir dan 50 personel dikerahkan guna memadamkan api.
"Kebakaran rumah tinggal di Srengseng, Jakarta Barat, titik kenal dekat SMK Satria," kata Mulat dalam keterangan tertulis.
Mulat mengatakan penyebab kebakaran rumah diduga akibat arus pendek listrik.
"Penyebab kebakaran, diduga terjadi arus pendek listrik dari stop kontak kulkas," ujar Mulat.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. Petugas damkar bisa memadamkan kebakaran dalam waktu sekitar satu jam.
Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 100 juta. (cr1/jpnn)
Kebakaran melanda sebuah rumah di Jalan Bambu Dua, Srengseng, Jakarta Barat, Senin (13/9) dini hari, simak selengkapnya.
Redaktur : Natalia
Reporter : Dean Pahrevi
- Konon Inilah Penyebab Kebakaran Belasan Kapal Nelayan di Pekalongan
- Belasan Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Pekalongan, Ini Daftarnya
- Kebakaran Rumah di Jakarta Utara, 4 Orang Meninggal Dunia
- Kebakaran Menghanguskan 33 Rumah di Makassar
- Kebakaran Besar di Tajur Bogor, Lapak Pedagang dan Rumah Warga Hangus
- 28 Rumah Warga di Lampung Selatan Terdampak Angin Puting Beliung