Kebakaran Tunjungan Plaza 5 Surabaya, Eri: Api Bisa Dipadamkan Dalam Waktu 18 Menit

jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan kebakaran di Tunjungan Plaza 5 di Jalan Embong Malang, Surabaya, Jawa Timur, bisa dipadamkan pada Rabu (13/4) pukul 18.01 WIB.
Menurut Eri, kebakaran itu cepat tertangani berkat laporan warga melalui pusat panggilan 112.
"Terima kasih kepada warga Surabaya yang sudah melaporkan dan api bisa dipadamkan dalam waktu 18 menit," kata Eri Cahyadi di Surabaya, Kamis (14/4).
Dia mengatakan saat ini kepolisian masih menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi di Tunjungan Plaza 5.
"Saat ini dilakukan pengecekan dan dicari penyebabnya oleh tim Labfor Polda Jatim dan dibantu oleh Polrestabes Surabaya," ujarnya.
Dia menjelaskan kebakaran di Tunjungan Plaza 5 diduga berawal dari tempat makan di lantai lima.
Kemudian, merambat sampai ke lantai 12 gedung pusat perbelanjaan tersebut.
"Karena itu titik api ditembak oleh petugas PMK dengan memakai Bronto. Jadi ada pasukan yang masuk ke dalam. Ketika turun ke lantai 4 dan 5, asapnya begitu pekat, kemungkinan asalnya di tempat makan tadi," kata dia.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan api kebakaran Tunjungan Plaza 5 Surabaya bisa dipadamkan dalam waktu 18 menit.
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- 4 Perampok Sopir Taksi Online di Surabaya Ditangkap, 1 Asal Sidoarjo, 3 Warga Cirebon