Kebakaran, Uang Rp 51 Miliar Masih di Brankas

Kebakaran, Uang Rp 51 Miliar Masih di Brankas
Kondisi Bank Aceh yang terbakar pada Rabu lalu (22/4). Foto: Eno Sunarno/Rakyat Aceh/JPNN

jpnn.com - BANDA ACEH - Tim Labfor Medan yang masih mengidentifikasi penyebab kebakaran gedung Bank Aceh, rabu (22/4). Karenanya, belum bisa ditaksir kerugian akibat kejadian ini.

Direktur Bank Aceh Busra Abdullah menyatakan, saat ini semua diidentifikasi tim Labfor Medan, Sumatera Utara. Untuk itu, pihaknya berharap seluruh pihak menunggu.

’’Mohon bersabarlah karena masih diselidiki dan belum bisa dihitung kerugiannya,’’ ujar Busra Jumat (24/4).

Kecuali itu, tambah dia, semua transaksi nasabah berjalan lancar di kantor sementara di Lingke, Banda Aceh. Back up semua data nasabah sudah ada serta disimpan di Jakarta dan Bandung.

’’Maka, tinggal kami buka kembali untuk semua yang terkait dengan transaksi nasabah,’’ ungkapnya.

Busra menyatakan bahwa dana yang tersimpan dalam brankas di Bank Aceh belum bisa dibuka. Alasannya, harus dibuat berita acara yang nanti disaksikan kepada polisi, Otoritas Jasa Keuangan, maupun Bank Indonesia.

’’Nanti kami buka brankasnya. Sebab, tersimpan dana Rp 51 miliar dan belum disentuh siapa pun,’’ ujarnya. (ibi/imj/JPNN/c19/diq)

 


BANDA ACEH - Tim Labfor Medan yang masih mengidentifikasi penyebab kebakaran gedung Bank Aceh, rabu (22/4). Karenanya, belum bisa ditaksir kerugian


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News