Kebakaran,Terobos Api Demi Selamatkan Istri dan Anak

jpnn.com, PALEMBANG - Sebuah kebakaran terjadi di Gang Teladan, Desa Karang Endah Selatan, Kecamatan Gelumbang, Muara Enim, Riau.
Rumah berukuran sekitar 5x5 meter milik Hensi, 33, warga setempat, ludes dilalap si jago merah. Kejadiannya Sabtu (1/6), pukul 10.30 WIB.
Api baru berhasil dipadamkan sekitar setengah jam kemudian. Saat itu, korban sedang berada di ruang tengah rumahnya yang berdinding papan.
"Tiba-tiba aku lihat api yang sudah besar di dapur, arah belakang rumah,” ungkap korban seperti dilansir Sumatera Ekspres (Jawa Pos Group) hari ini.
Spontan, dia menyelamatkan anak dan istri, membawa mereka ke luar rumah.
Sedangkan barang-barang tak sempat dikeluarkan. Warga sekitar membantu korban memadamkan api.
Belum diketahui penyebab pasti kebakaran itu. Namun, diduga korsleting listrik. Rosi (45), saksi warga Kampung III, Desa Karang Endah Selatan, Kecamatan Gelumbang mengatakan, dia mendengar pemilik rumah berteriak minta tolong karena rumahnya terbakar.
"Apinya cepat membesar sehingga menghanguskan rumah. Kami siram pakai air, baru padam sekitar setengah jam kemudian," tuturnya. Kapolsek Gelumbang, AKP Indrowono mengatakan, pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa para saksi.
Sebuah kebakaran terjadi di Gang Teladan, Desa Karang Endah Selatan, Kecamatan Gelumbang, Muara Enim, Riau.
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Harga Ayam di Palembang Mengalami Penurunan, Ini Penyebabnya
- Eks Anggota DPRD Palembang Tusuk Mantan Istri Secara Membabi Buta
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal