Keberangkatan Perdana Rombongan Umrah dari Bandara Internasional Kertajati 

Keberangkatan Perdana Rombongan Umrah dari Bandara Internasional Kertajati 
Keberangkatan Perdana Rombongan Umrah dari Bandara Internasional Kertajati. Foto: Tim Elita Budiarti

jpnn.com, JAKARTA - Pimpinan DPRD Subang, Elita Budiarti memimpin rombongan umrah ke Tanah Suci Mekkah, pada Minggu (6/8).

Rombongan yang terdiri dari 370 jamaah tersebut terbang dengan layanan penerbangan perdana keberangkatan Umrah atau Haji Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.

Elita berharap pelayanan penerbangan umrah atau haji Bandara BIJB Kertajati bukan yang pertama dan terakhir.

Hal ini menjadi cambuk bagi BIJB Kertajati meningkatkan fasilitas yang sudah ada untuk penerbangan selanjutnya.

"Ini sebagai momentum untuk meningkatkan pelayanan penerbangan umrah atau haji berikutnya," kata Elita kepada awak media.

Perempuan yang juga merangkap sebagai Ketua DPD Golkar Subang itu berharap Bandara Internasional Kertajati bisa melayani dan memperbanyak rute Domestik untuk wilayah Indonesia dan menambah rute Internasional.

Sebab, lokasi Bandara Kertajati dinilai lebih efisien  bagi warga Jawa Barat, terutama Majalengka.

"Jarak ke Bandara Sukarno Hatta bisa ditempuh agak lama sekitar 5-6 jam belum lagi arus yang padat di Jakarta," ujarnya.

Keberangkatan perdana rombongan umrah dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News