Kebun Binatang Perth Terima 'Conservation Award'
Kamis, 25 Maret 2010 – 22:12 WIB
JAKARTA - Duta Besar Australia untuk Indonesia, Bill Farmer menerangkan, kebun binatang Australia yang terletak di Perth, Australia Barat, telah berhasil menerima penghargaan In-Situ Conservation Award, atas program perlindungan kehidupan liar dan ekosistem di Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT) di Sumatera. "Penghargaan ini sudah sepantasnya diterima oleh kebun binatang Australia. Pasalnya, banyak pekerja profesi Australia dan Indonesia yang telah bekerja keras untuk keberhasilan proyek ini," ungkap Farmer, dalam rilisnya kepada JPNN, Kamis (25/3).
Dijelaskan Farmer lagi, Kebun Binatang Perth sendiri, telah melakukan konservasi hewan di habitat aslinya, yang bertujuan untuk melindungi spesies paling terancam punah di dunia, khususnya orangutan yang berada di Sumatera. "(Program) ekosistem di Bukit Tigapuluh merupakan program pengembalian orang utan Sumatera yang pertama di dunia. Keberhasilan proyek ini menjadi bukti kemitraan lingkungan hidup yang telah dijalankan oleh pemerintah Australia dan Indonesia, serta berbagai lembaga terkait," jelas Farmer.
Baca Juga:
Sekadar diketahui, Kebun Binatang Perth disebutkan telah berkarya di ekosistem TNBT sejak tahun 2006 lalu, serta telah memberikan bantuan lebih dari AUD 500 ribu untuk perlindungan kehidupan liar. "Ini termasuk infrastruktur, untuk pos perlindungan kehidupan liar dan fasilitasnya, program pendidikan, penelitian, serta pengadaan tenaga kerja dan pelatihan staf lokal," papar Farmer pula. (cha/jpnn)
JAKARTA - Duta Besar Australia untuk Indonesia, Bill Farmer menerangkan, kebun binatang Australia yang terletak di Perth, Australia Barat, telah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Arab Saudi Janjikan Pelayanan Kelas Dunia untuk Jemaah Haji & Umrah
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan
- Elite Palestina Siap Bernegosiasi dengan Bos Intel Israel di Doha
- Bus Wisata Masuk Jurang, 19 Penumpang Tewas, Sopir Selamat