Kebut Bandara Samarinda, Dahlan Kerahkan 5 BUMN Karya
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan berharap pembangunan landasan bandara di Samarinda, Kalimantan Timur, cepat tuntas. Mengingat masyarakat di Samarinda sangat mendambakan keberadaan bandara.
Dahlan bahkan telah menyambangi Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek Ishak untuk meminta bantuan agar landasan bandara di Samarinda itu cepat diselesaikan.
"Kemarin saya bicara dengan Gubernur Kaltim, mungkin bisa bantu Kaltim untuk selesaikan landasan Samarinda. Bandara itu sudah lama sekali ditunggu masyarakat, karena ibukota provinsi nggak punya bandara," ujar Dahlan saat ditemui di kawasan Monas, Jakarta, Kamis (1/5).
Untuk saat ini kata Dahlan, baru terminal yang sudah jadi. Sedangkan untuk landasan bandara di Samarinda belum tuntas. Agar tak memakan waktu terlalu lama, bekas Dirut PLN itu akan mengerahkan lima BUMN Karya untuk membangun landasan tersebut.
"Terminalnya sudah jadi, yang bangun Waskita tapi landasan belum jadi. Mungkin minggu depan kita kumpulkan lima BUMN Karya supaya landasan runway jadi dalam waktu dekat," harap pria berkacamata itu. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan berharap pembangunan landasan bandara di Samarinda, Kalimantan Timur, cepat tuntas.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- INDEF Menyoroti Rencana Kenaikan PPN & Makan Bergizi Gratis, Mengkhawatirkan
- BTN Luncurkan Debit Card BTN Prospera