Kebut Perbaikan Jalur Pantura agar Awal Juli Kelar

Kebut Perbaikan Jalur Pantura agar Awal Juli Kelar
Kebut Perbaikan Jalur Pantura agar Awal Juli Kelar

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) saat ini terus mengebut perbaikan jalan di jalur pantai utara (Pantura) Pulau Jawa. Kementerian yang dipimpin Djoko Kirmanto itu menargetkan perbaikan jalur Pantura sudah kelar sebelum lebaran.

"Progresnya kalau sekedar melayani hari lebaran. Paling lambat awal Juli pasti sudah baik," ujar Menteri PU Djoko Kirmanto usai menghadiri rapat koordinator (rakor) di Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa (10/6).

Djoko juga mengatakan, perbaikan jalan ini tidak hanya dilakukan untuk jalur Pantura saja. Sebab, beberapa jalan yang menjadi jalur alternatif bagi pemudik juga tengah dalam perbaikan.

"Semua ada perbaikan-perbaikan kecil, kira-kira beberapa minggu sebelum lebaran sudah selesai. Yang paling parah (perbaikannya) Pantura," paparnya.

Meski pengerjaan perbaikan dikebut, namun Djoko berharap jalan tidak cepat rusak. "Saya tidak ingin jalan yang rusak, kalau bisa yang kekerasannya lama, jadi biar setiap tahun enggak ada yang rusak dan enggak ada yang perbaikan," harap Djoko. (chi/jpnn)

 


JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) saat ini terus mengebut perbaikan jalan di jalur pantai utara (Pantura) Pulau Jawa. Kementerian yang dipimpin


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News