Kecanduan Judi Online, RWS Gondol Emas Majikan
jpnn.com, TARUTUNG - Seorang karyawan di Hotel Perdana, Jalan Ferdinand Lumban Tobing Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, nekat mencuri barang majikannya.
Pelaku berinisial RWS,23, warga Hutagurgur, Desa Onan Runggu, Kecamatan Sipahutar, Tapanuli Utara.
Dia tega mengambil barang korban bernama Rosinta Marito Hutabarat yang merupakan menantu pemilik hotel.
Kasat Reskrim Polres Tapanuli Utara AKP Kristo Tamba mengatakan pencurian itu terjadi pada minggu (7/11) sekitar pukul 14.00 WIB.
Saat itu, korban sedang tidak berada di kamarnya. Kondisi penginapan saat itu juga tengah sepi pengunjung.
Mengetahui korban sedang keluar, pelaku langsung melancarkan aksinya dengan membongkar kamar korban.
"Pelaku masuk dengan menyatukan gagang sapu dengan pipa air serta kabel listrik lalu pergi ke belakang kamar korban. Di belakang korban memutar kaca nako dan mencolok kunci pintu kamar. Setelah terbuka, lalu tersangka kembali ke depan kamar dan masuk ke dalam kamar," kata AKP Kristo, Jumat (3/12).
Di dalam kamar, tersangka menggeledah lemari korban dan mengambil perhiasan emas dan dua buah buku tabungan BRI.
Seorang karyawan di Hotel Perdana, Jalan Ferdinand Lumban Tobing Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, nekat mencuri barang majikannya.
- Karyawan Bawa Kabur Mobil Buat Judol dan Narkoba, Inul Langsung bertindak
- Residivis, Kakak Adik Kompak Melakukan Kejahatan Bikin Resah Masyarakat
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- Aktivis Ini Ajak Warga Jangan Tertipu Amplop di Pilkada Sumut, Lalu Singgung Keluarga Jokowi
- Todung Minta Polisi Tidak Merusak Arsitektur Ketatanegaraan karena Cawe-cawe di Pilkada
- Pilgub Sumut: AMS XII Sebut Bobby-Surya Akan Raih Cita-Cita yang Lama Telantar