Kece Banget! Jembatan Kukar Kuat Ditimpa Beban 500 Ton
jpnn.com - TENGGARONG – Jembatan Kutai Kartanegara kini bisa digunakan lagi. Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kukar juga sudah melakukan uji beban di jembatan itu.
Hasilnya, jembatan tersebut tetap kokoh meskipun dilewati truk dengan beban 500 ton. Hal itu membuat warga yang menyaksikan uji beban tersebut tak bisa menyembunyikan kekagumannya.
Warga Kukar pun kini tak perlu trauma dengan kejadian empat tahun silam. Sebagaimana diketahui, jembatan Kukar memang sempat runtuh pada 26 November 2011 lalu.
"Hasil uji statis, sejauh ini aman. Tidak ada getaran yang dianggap membahayakan atau rawan," terang Kasubdit Teknik Jembatan, Ditjen Bina Marga, Kementerian PU Iwan Zarkasi, Kamis (3/12) kemarin. (qi/fel/jos/jpnn)
TENGGARONG – Jembatan Kutai Kartanegara kini bisa digunakan lagi. Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kukar juga sudah melakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Seleksi PPPK 2024, Kecerdikan Dinas soal Surat Keterangan Kerja Honorer
- Soal Perpanjangan Kontrak Ribuan Pegawai Non-ASN, Pak Alim Sanjaya Berikan Penjelasan Begini
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas
- Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan
- Telah Mempermalukan Polri, Bripda Wahyu Dipecat Tak Terhormat, Lihat Coretan Itu
- Berantas Judi Online Ditreskrimsus Polda Riau Tangkap 16 Tersangka