Kecelakaan Maut, Cucu dan Istri Staf Ahli Bupati Tala Tewas Mengenaskan
jpnn.com, TANAH LAUT - Mobil sedan berpelat DA 1201 LF mengalami kecelakaan maut di ruas jalan A Yani RT 1 Desa Gunung Raja Kecamatan Tambang Ulang, Tanah Laut, Kalimantan Selatan.
Mobil berwarna merah dan bagian atas hitam, itu tercebur di sungai dalam keadaan terbalik pada sisi kiri jalan Pelaihari-Bati-Bati.
Kasat Lantas Polres Tala AKP Taufiq Qurahman yang dikonfirmasi membenarkan informasi adanya kejadian tersebut.
"Saat ini anggota masih di lokasi," ucapnya, Minggu (28/11).
Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Banjarmasin bahwa tiga penumpang yang di dalam mobil tersebut meninggal dunia di lokasi kejadian.
Ketiga korban itu ialah Danish (4), Ristyanah (53) dan Aida Dwi Cahyani (38).
Baca Juga: Tok, Bripka Eko Divonis 1 Tahun Penjara, Segera Dipecat sebagai Polisi
Danish dan Ristyanah merupakan cucu dan istri dari Husin Irianta, Staf Ahli Bupati Tala. (sal/prokal)
Mobil sedan berpelat DA 1201 LF mengalami kecelakaan maut di ruas jalan A Yani RT 1 Desa Gunung Raja Kecamatan Tambang Ulang, Tanah Laut, Kalimantan Selatan.
- Sepekan Ada 2 Kasus Bunuh Diri di Aceh, Kedua Korban Tergantung di Pohon
- Surat Papa
- Kecelakaan Maut di Batu, Cak Udin Prihatin dan Soroti Hal Ini
- Kenang Sosok Abah Qomar, Denny Cagur: Beliau Selalu Menghibur
- Ternyata Ada 16 Kendaraan yang Ditabrak Bus Pariwisata dari Bali
- 4 Orang Tewas Dalam Insiden Kecelakaan Bus Pariwisata di Kota Batu