Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi, Korban Meninggal 8 Orang

jpnn.com - KOTA BOGOR - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Gerbang Tol Ciawi, Kelurahan Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (4/2) malam, sekitar pukul 23.30 WIB.
Kecelakaan maut ini diduga akibat truk mengalami rem blong sehingga mengakibatkan bangunan Gerbang Tol Ciawi hancur dan beberapa korban tergeletak di aspal dengan kondisi mengenaskan.
Gerbang Tol (GT) Ciawi 2 ditutup sementara akibat kecelakaan lalu lintas di lokasi tersebut.
Arus kendaraan dialihkan ke GT Bogor 2 selama penanganan berlangsung.
"Ada penanganan kecelakaan di GT Ciawi 2 ditutup sementara," tulis PT Jasa Marga di media sosial X resmi dikutip di Jakarta, Rabu.
Pada keterangan tersebut PT Jasa Marga menyatakan bahwa kendaraan yang akan masuk atau keluar ke GT Ciawi 2 dialihkan sementara ke GT Bogor 2.
Berdasarkan rekaman video amatir berdurasi 17 detik yang diterima ANTARA menyebutkan bahwa kecelakaan rem blong.
"Kecelakaan Gerbang Tol Ciawi, Gerbang Tol Ciawi, rem blong, rem blong, duh banyak, nggak tahu korbannya ada berapa. Gerbang Tol Ciawi, kecelakaan barusan, parah-parah," ucap pria perekam video tersebut.
Kecelakaan maut terjadi di Gerbang Tol Ciawi, jumlah korban meninggal dunia 8 orang.
- Kecelakaan Maut Hari Ini, Mahasiswi asal Siak Tewas, Mahasiswa Luka Berat
- Retakan di Tanjakan Trangkil Gunungpati Semarang, Beton Menyembul Picu Kecelakaan
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Toyota Hiace Tabrak Truk di Aceh Timur, 1 Tewas
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret