Kecelakaan Maut Moge BMW S1000 RR vs Calya di Senayan Masih Diselidiki Polisi, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya masih menyelidiki kecelakaan lalu lintas yang melibatkan motor gede BMW S1000RR dengan mobil Toyota Calya di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Minggu (1/5).
Kecelakaan maut itu mengakibatkan pengendara motor berinisial YPN tewas.
Kasi Laka Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Kompol Edy Purwanto memastikan pihaknya belum menetapkan tersangka pengemudi mobil itu.
Pasalnya, penyidik masih mengumpulkan alat bukti dan menggali keterangan saksi.
"Masih mengumpulkan saksi-saksi dan barang bukti, baik itu saksi orang yang melihat dan CCTV di lokasi. Kami masih dalam tahap lidik dan sidik. Belum bisa Kami menentukan tersangkanya," kata Edy saat dikonfirmasi, Senin (2/5).
Edy memastikan pengemudi mobil Toyota Calya dengan nopol B 2224 SIC berinisial MA tidak dilakukan penahanan.
"Saat ini tidak kami lakukan penahanan (pengemudi mobil, red)," ujar Edy.
Adapun hasil penyidikan dan penyelidikan enggan diungkapnya.
Polisi masih menyelidiki kecelakaan lalu lintas yang melibatkan motor gede BMW S1000RR dengan Toyota Calya di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Minggu (1/5).
- Mobil Ford Tabrak Gerobak Sampah di Manyar Kertoarjo, Pengemudi Asal Solo Tewas di TKP
- Bus Kecelakaan Tunggal di Jalur Puncak, 1 Tewas, 18 Luka-Luka
- Marisa Putri, Mahasiswi Penabrak Wanita di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
- Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tronton Sempat Terjepit di Kabin Kemudi
- Rem Truk Tronton Blong, Hantam Warung & Kendaraan di Semarang, 2 Orang Tewas
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia