Kecelakaan Mobil, Gelandang Wolfsburg Meninggal
jpnn.com - WOLFSBURG - Awan duka tengah memayungi klub Bundesliga, Wolfsburg. Itu terjadi setelah gelandang Junior Malanda meninggal dunia karena mengalami kecelakaan mobil.
Laman Bild, Minggu (11/1) menulis, kecelakaan itu terjadi di dekat porta Westfalica, Sabtu (10/1). Saat itu, mobil yang dikendarai Malanda menghantam pohon di pinggir jalan. Dalam kecelakaan itu, dua korban lainnya dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka serius.
“Kami sangat sedih dengan kepergian Malanda. Kami tidak percaya dia sudah tak bersama kami lagi,” terang Direktur Sepakbola Wolfsburg, Klaus Allofs sebagaimana dilansir laman Bild.
Kesedihan mendalam juga dirasakan Federasi Sepakbola Belgia. Pasalnya, Malanda merupakan salah satu pemain yang paling diandalkan di timnas U-21 Belgia.
“Sepakbola hari ini kehilangan bakat hebat. Junior Malanda kehilangan nyawanya di usia 20 tahun. Federasi Sepakbola Belgia menyampaikan simpati untuk keluarga dan rekan-rekannya,” demikian pernyataan resmi Federasi Sepakbola Belgia. (jos/jpnn)
WOLFSBURG - Awan duka tengah memayungi klub Bundesliga, Wolfsburg. Itu terjadi setelah gelandang Junior Malanda meninggal dunia karena mengalami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia