Keceriaan Natal Dalam Kue Manis
jpnn.com - JPNN.com SURABAYA – Untuk menyambut Hari Natal, banyak cara bisa dilakukan. Salah satunya membuat kreasi cake natal yang unik seperti yang dilakukan oleh Chef Suro Hartoyo dari Best Western Papilio Hotel.
Kue yang diberi nama Yulog Cake itu terinspirasi dari bentuk batang pohon, dibalut dengan krim warna putih selembut salju.
Tak lupa taburan permen warnawarni dan strawberry yang mempercantik tampilan kue ini.
“Kue ini dibuat menyerupai potongan kayu bersalju untuk mengingatkan akan pohon natal,” jelas Suro di Mariposa Restaurant Best Western Papilio Hotel Surabaya, Selasa (13/12).
Karena tampilannya yang unik berbentu pohon dan topping warnawarni membuat siapa saja yang melihat merasakan nuansa Natal yang ceria.
“Rasanya pun saya buat untuk merepresentasikan Natal yang lembut dan ramah bagi setiap orang. Tekstur Yulog Cake lebih lembut di mulut sehingga membuat yang menikmatinyanya juga bahagia dengan rasa kuenya yang enak,” imbuh Suro.
Perbedaan Yulog Cake dengan cake biasa adalah penggunaan Dark Sweet Cheery pada bagian inti kue. Buah cheery jenis ini diimpor langsung dari luar negeri.
Rasa dan aromanya benarbenar khas. “Dark Sweet Cherry ini juga bagus untuk proses detoksifikasi tubuh,” jelas Chef Suro.
JPNN.com SURABAYA – Untuk menyambut Hari Natal, banyak cara bisa dilakukan. Salah satunya membuat kreasi cake natal yang unik seperti
- Membangun Ikatan yang Menyembuhkan dengan Biskuit Lexus
- Penderita Diabetes Wajib Tahu Alternatif Diet Sehat dari Jagung dan Singkong
- Pelembap Bibir Bertema Filosofi Kembang Hadir dari Kemitraan 2 Merek Kecantikan
- Jual Beli Akun Gim Online Jadi Peluang Bisnis Menguntungkan
- 5 Manfaat Semangka, Gairah Pasangan Bakalan Makin Meroket
- 3 Manfaat Cengkeh, Bikin Deretan Penyakit Ini Ogah Mendekat