Kecewa dengan Ahmad Dhani, Agnez Mo: Bagaimana Bisa Informasi ini Berubah dan Dipelintir?

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Agnez Mo mengungkapkan rasa kecewanya terhadap informasi yang menurutnya telah diputarbalikkan terkait komunikasinya dengan Ahmad Dhani.
Dalam pernyataannya di podcast Deddy Corbuzier di YouTube, Agnez menegaskan bahwa komunikasi dengan Ahmad Dhani, bukan mengenai dugaan pelanggaran hak cipta.
"Saya tidak pernah diminta membahas soal hak cipta, melainkan hanya soal dukungan politik," ujar Agnez Mo, dikutip pada Kamis (20/2).
Agnez menyebut bahwa sekitar delapan bulan lalu Ahmad Dhani menghubunginya untuk meminta video dukungan dalam pencalonannya sebagai anggota DPR.
Namun, Agnez Mo dengan tegas menolak permintaan tersebut. "Saya merasa sedih dan kecewa karena informasi ini seolah diputarbalikkan," katanya.
Menurut Agnez, pentolan Dewa 19 itu juga sempat mengajaknya bertemu untuk membahas sesuatu, tetapi tidak pernah secara spesifik menyebutkan apa yang ingin dibahas.
Agnez menegaskan bahwa komunikasi tersebut tidak menyinggung isu hak cipta seperti yang ramai diperbincangkan belakangan ini.
"Dia memang sempat mengatakan bahwa kami perlu bertemu, tetapi tidak ada konteks yang jelas. Tidak pernah ada pembicaraan terkait hak cipta," jelasnya.
Agnez Mo mengungkapkan rasa kecewanya terhadap informasi yang menurutnya telah diputarbalikkan terkait komunikasinya dengan Ahmad Dhani.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fanny Datangi Makam Mat Solar, Ari Bias Beri Penjelasan
- Kasus Agnez Mo dengan Ari Bias, FESMI dan PAPPRI Ajukan Amicus Curiae ke MA
- Ari Bias Ungkap Alasan Menggugat Agnez Mo, oh Ternyata
- Libatkan Kreator, Sanrio Kampanye Perlindungan Kekayaan Intelektual di Asia Tenggara
- Sebuah Keresahan Tentang Hak Cipta Karya Seni di Tengah Gempuran Teknologi AI
- Panji Ungkap Alasan Sebenarnya Ariel NOAH dkk Ajukan JR UUHC ke MK, Sudah Gaduh