Kecewa di Tahun Baru Imlek
Selasa, 27 Januari 2009 – 09:26 WIB

Kecewa di Tahun Baru Imlek
KEBERUNTUNGAN Tahun Baru Imlek 2560 tak menular pada petenis tunggal wanita asal Tiongkok Zheng Jie. Bertepatan dengan perayaan tahun barunya, satu-satunya petenis Tiongkok dan Asia yang bertahan hingga babak keempat itu tak bisa melanjutkan langkahnya di Australia Terbuka.
Zheng harus merayakan tahun baru dengan kekecewaan. Sebab, unggulan ke-22 tersebut tersingkir di babak keempat karena cedera pergelangan tangan kiri saat melawan unggulan delapan Svetlana Kuznetsova (Rusia). Zheng mengundurkan diri di set pertama saat kedudukan 4-1 untuk Kuznetsova.
Baca Juga:
Sebenarnya, Zheng sudah merasakan ada yang tidak beres pada tangan kananya di awal set pertama. Dia sempat mendapatkan perawatan di game keempat. Namun, dia tak mampu menahan rasa sakit di game keenam.
Itu menjadi pukulan besar bagi Zheng. Sebab, babak keempat adalah perjalanan terjauhnya sejak kali pertama mengikuti Australia Terbuka pada 2004. (ady/diq)
KEBERUNTUNGAN Tahun Baru Imlek 2560 tak menular pada petenis tunggal wanita asal Tiongkok Zheng Jie. Bertepatan dengan perayaan tahun barunya, satu-satunya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs