Kedai Penjual Ikan Kuwait Ditutup Karena Pasang Mata Palsu
Sebuah kedai penjual ikan segar di Kuwait telah ditutup karena penjualnya memasang mata palsu di ikan sehingga terlihat lebih segar.
Menurut laporan koran setempat Al Bayan, kedai tersebut telah ditutup oleh polisi setelah rekaman dan gambar dari ikan tersebut viral disebar online.
Rekaman itu menunjukkan mata palsu tersebut jatuh sehingga kemudian menampakkan mata ikan sebenarnya yang sudah berwarna kuning, pertanda tidak lagi segar.
Penjual ikan lainya kemudian membuat iklan lucu-lucuan, dengan tulisan 'menjual ikan tanpa operasi plastik', dengan gambar ikan yang dipasangi beberapa lensa kontak aneka warna.
Video: Kuwaiti shop shut down after sticking googly eyes on fish (ABC News)
Menurut laporan BBC, bulan Juli lalu, seorang penjual ikan lainnya di Kuwait dituduh memasang kuku di ikan yang mereka jual sehingga lebih berat.
Di media sosial, gambar mata palsu tersebut mendapat berbagai reaksi.
External Link: August Sweats' tweet: Me reading this
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata