Kedua Kubu Klaim Menang
Senin, 06 Mei 2013 – 05:26 WIB

Kedua Kubu Klaim Menang
Antusiasme rakyat Malaysia pada pemilihan raya kali ini mencatatkan rekor baru. Sebanyak 80 persen dari total 12,8 juta lebih pemilih datang ke TPS untuk menunaikan hak pilihnya. Jumlah tersebut melebihi capaian tertinggi sebelumnya, yaitu pada 1964 (sebesar 78,9 persen).
Para pemilih itu menggunakan hak pilihnya di TPS masing-masing yang total mencapai 8.245 buah, yang tersebar di berbagai wilayah. Waktu yang disediakan pukul 08.00 hingga 17.00 waktu setempat.
Laporan-laporan dugaan kecurangan juga menyertai. Terutama laporan yang disampaikan pihak Pakatan Rakyat atas pelaksanaan pemilihan. Di beberapa lokasi pemilihan, mereka melaporkan adanya dugaan pemilih palsu. Tinta tanda memilih yang mudah hilang juga dilaporkan terjadi di beberapa tempat.
Laporan tentang dugaan adanya politik uang juga termasuk di antaranya. Sejumlah saksi dari Pakatan Rakyat menduga adanya pembagian sejumlah uang kepada pemilih pasca melakukan pencoblosan. Semisal laporan yang disampaikan di daerah pemilihan Lembah Pantai, tempat putri pemimpin oposisi Anwar Ibrahim, Nurul Izzah, bertarung. Nilai yang dilaporkan berkisar RM 50-200 (1 RM setara dengan Rp 3.200) untuk tiap pemilih.
KUALA LUMPUR--Rakyat Malaysia telah menentukan pilihannya terhadap calon pemimpin mereka lima tahun ke depan. Minggu (5/5) jutaan rakyat negeri jiran
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi