Kedubes Belgia Ogah Dijagain Polisi, Kenapa?
jpnn.com - JAKARTA - Kedutaan Besar (Kedubes) Belgia untuk Indonesia meminta pihak kepolisian tidak terlalu mencolok dalam menjaga area kantornya yang berada di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.
Permintaan Kedubes tersebut disampaikan oleh Direktur Pengamanan Objek Vital Polda Metro Jaya Kombes Aan Suhanan. Menurut Aan, pihak Belgia ingin pengamanan berlaku seperti biasanya, tanpa ada perhatian khusus dari Polda Metro Jaya.
"Belgia itu tidak mau ada petugas fisik. Tapi kami tetap patroli di sana koordinasi dengan kedutaan Belgia," kata Aan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (24/3).
Meski Kedubes Belgia tidak meminta perhatian khusus, menurut Aan, pihaknya akan terus mengawasi area tersebut. Dia mengklaim, akan menerapkan sistem patroli selama 24 jam di area Kedubes Belgia. "Sehingga diserahkan ke pengamanan dalam yang tertutup," sambungnya. (mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Info OTT Terkini, Salah Satu Gubernur Diamankan KPK, Ada di Sini
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra