Kehabisan Bekal, Dua Pemuda Congkel Kotak Amal
jpnn.com - PATI - Dua pemuda bernama Wiji dan Widi Susanto terpaksa berurusan dengan Polres Pati, Jawa Tengah. Sebab, dua pemuda yang sama-sama berusia 20 tahun itu nekat mencuri uang dari kotak amal.
Wiji adalah warga Tuban, Jawa Timur. Sedangkan Widi berasal dari Kebumen.
Pekan lalu, mereka sedang dalam perjalanan dari Surabaya menuju Jakarta. Namun, ternyata kehabisan bekal.
Hal itu membuat keduanya nekat. Kotak amal di musala Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Ngebruk, Bumirejo, Juwana pun jadi sasaran.
Kapolsek Juwana AKP Sumarni mengatakan, dari keterangan pelaku, keduanya sebelumnya bekerja di kafe di Surabaya. Namun, mereka harus berhenti bekerja karena ada suatu persoalan.
”Pelaku mengaku mendapatkan pesangon dari bosnya. Masing-masing Rp 1 juta,” katanya.
Mestinya uang itu sebagai bekal. Sebab, Wiji dan Widi berniat bekerja di Surabaya.
Namun, keduanya justru menghabiskan pesangon. “Namun sebelum berangkat, pesangon itu dihabiskan untuk bersenang-senang,” jelasnya.(jpg/ara/jpnn)
PATI - Dua pemuda bernama Wiji dan Widi Susanto terpaksa berurusan dengan Polres Pati, Jawa Tengah. Sebab, dua pemuda yang sama-sama berusia 20 tahun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim