Kehadiran Bobby Nasution ke Lokasi Islamic Center Bawa Berkah, Warga Ucap Alhamdulillah
jpnn.com, MEDAN LABUHAN - Kunjungan Wali Kota Medan Bobby Nasution ke Kelurahan Tangkahan, Kecamatan Medan Labuhan untuk meninjau lokasi Islamic Center pada Rabu (23/11) kemarin membawa berkah tersendiri bagi warga setempat.
Selain berjanji mengatasi persoalan banjir yang dikeluhkan masyarakat, menantu Presiden Jokowi itu juga akan melakukan bedah rumah seorang warga yang kondisinya sangat memprihatinkan.
Hal ini terjadi saat sejumlah masyarakat menemui Bobby Nasution dan menyampaikan keluhan terkait banjir yang dialami pascapenimbunan lokasi Islamic Center.
“Tolonglah Pak Wali, rumah kami kebanjiran. Selama ini kalaupun terjadi banjir, airnya enggak lama surut kembali. Kali ini sudah tiga hari, banjir masih belum surut,” keluh seorang ibu.
Mendengar keluhan warga tersebut, Bobby Nasution didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Topan OP Ginting, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang Endar Sutan Lubis dan Camat Medan Labuhan Indra Utama Ritonga, kemudian mendatangi perumahan warga yang kebanjiran tersebut.
Tiba di lokasi, Bobby Nasution melihat yang dikeluhkan warga sesuai fakta di lapangan.
Banjir masih menggenangi jalan dan halaman rumah warga.
Sebagai solusi awal, Pemerintah Kota (Pemkot) Medan melalui dinas teknis akan meninggikan jalan agar ketika hujan turun tidak tergenang sehingga aktivitas warga tidak terganggu.
Warga mengucap syukur karena menilai kehadiran Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau lokasi Islamic Center membawa berkah tersendiri bagi mereka
- Jaga Kestabilan Harga Pangan, PUD Kota Medan Rutin Gelar Pasar Keliling
- Diterjang Banjir, Jalur Kereta Api di Wilayah Grobogan Masih Terputus
- Banjir Merendam Jalintim KM 83, Polres Pelalawan Lakukan Berbagai Langkah Penanganan
- Viral, SMPN 5 Brebes Dilanda Banjir, Pria Berkaus Biru Ini Curhat Belum Dapat Makan Bergizi Gratis
- 6 Kecamatan di Sragen Dilanda Banjir Imbas Hujan Deras
- Imbas Banjir di Grobogan, 2 Perjalanan KA Daop Semarang Dibatalkan