Kehadiran Mayor Teddy Ajudan Prabowo di Debat Capres Disoal, TKN Merespons

Kehadiran Mayor Teddy Ajudan Prabowo di Debat Capres Disoal, TKN Merespons
Capres nomor urut dua Prabowo Subianto (tengah) duduk sambil berbicara dengan Cawapres pasangannya, Gibran Rakabuming Raka (kedua kanan) dan tim sukses mereka usai menyampaikan visi misinya dalam debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023) ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU (ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA)

jpnn.com, JAKARTA - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka merespons kehadiran perwira TNI Mayor Teddy Indra Wijaya dalam debat capres putaran pertama, 12 Desember 2023 lalu di KPU RI.

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani menyebut Mayor Teddy bukanlah sebagai tim sukses melainkan ajudan pribadi Capres 02 Prabowo Subianto.

"Dia, kan, memang ajudan yang melekat oleh Pak Prabowo. Jadi, sebagai ajudan yang melekat memang harus mendampingi Pak Prabowo," kata Rosan di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/12).

Dia pun merespons soal penampilan Teddy memakai baju berwarna biru yang sama seperti tim sukses yang menyaksikan Prabowo pada debat capres itu.

Rosan menyebut penampilan tersebut bukanlah bentuk dukungan Teddy kepada Prabowo secara pilihan politik.

Dia juga menegaskan bahwa tidak ada campur tangan instansi negara dalam tim sukses Prabowo-Gibran.

"Baju, kan, warnanya bisa bermacam-macam, dan selama baju itu tidak ada tulisan apa-apa. tidak ada tulisan misalnya nomor 1 atau ada gambar paslon, kan tidak ada sama sekali," tuturnya.

Keberadaan Mayor Teddy, ajudan Prabowo pada kegiatan kampanye Capres 02, termasuk saat debat capres, menjadi sorotan, termasuk di media sosial.

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani merespons begini kehadiran Mayor Teddy Indra Wijaya, ajudan Prabowo di debat capres yang dipersoalkan sejumlah pihak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News