Keinginan Gus Irawan di Dapil III tak Terwujud

Keinginan Gus Irawan di Dapil III tak Terwujud
Keinginan Gus Irawan di Dapil III tak Terwujud
JAKARTA - Mantan Calon Gubernur Sumut, Gus Irawan Pasaribu, sebenarnya ingin ditempatkan sebagai caleg DPR RI dari Partai Gerindra di daerah pemilihan (dapil) Sumut III.

Dapil Sumut III meliputi Asahan, Kota Tanjung Balai, Pematang Siantar, Simalungun, Pakpak Bharat, Dairi, Karo, Binjai, Langkat, dan Batubara.

Namun, akhirnya, mantan Dirut Bank Sumut itu masuk di dapil II, berada di nomor urut 1.  Dapil Sumut II meliputi Labuhan Batu, Tapanuli Selatan, Padang Sidempuan, Mandailing Natal, Nias, Nias Selatan, Sibolga, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, Toba Samosir, Padang Lawas Utara, dan Padang Lawas.

"Entah bercanda atau serius, beliau (Gus Irawan, red) bilang begini ke saya, "saya pengen di dapil III, tapi sudah ada Abang di sana". Tapi entah serius atau bercanda. Ha..ha..ha," cerita politisi senior Partai Gerindra, Martin Hutabarat, saat JPNN bertanya mengapa Gus Irawan ditempatkan di dapil Sumut II, kemarin (28/4).

JAKARTA - Mantan Calon Gubernur Sumut, Gus Irawan Pasaribu, sebenarnya ingin ditempatkan sebagai caleg DPR RI dari Partai Gerindra di daerah pemilihan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News