Kejagung Cegah Dirut Angkasa Pura I
jpnn.com - JAKARTA -- Kejaksaan Agung melakukan pencegahan terhadap dua tersangka dugaan korupsi pengadaan lima unit mobil pemadam kebakaran di lingkungan Angkasa Pura I, yakni Direktur Utama AP I Tommy Soetomo dan Direktur PT Scientek Computindo Hendra Liem.
Pencegahan dilakukan untuk kepentingan penyidikan kasus tersebut. "Kedua tersangka sudah kita cekal," kata Kepala Sub Direktorat Penyidikan Tindak Pidana Korupsi Kejagung, Sarjono Turin, Senin (24/11).
Menurut Sarjono, pencegahan itu juga dilakukan untuk bisa fokus merampungkan berkas perkara kedua tersangka tersebut. "Penyidik fokus merampungkan berkas perkara kedua tersangka," ungkap Turin.
Meski demikian, Sarjono menegaskan bahwa Kejagung tak akan berhenti melakukan penyidikan hanya kepada dua tersangka yang sudah ditetapkan.
Pengembangan masih terus dilakukan. Bahkan, setelah berkas kedua tersangka selesai penyidik akan menggarap pihak-pihak lain yang diduga terlibat. "Setelah berkas dua tersangka selesai, baru lanjut ke pihak lain," ungkapnya. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Kejaksaan Agung melakukan pencegahan terhadap dua tersangka dugaan korupsi pengadaan lima unit mobil pemadam kebakaran di lingkungan Angkasa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak