Kejagung Endus Jejak Joko Tjandra
Diduga Sembunyi di PNG atau Singapura
Kamis, 18 Juni 2009 – 17:05 WIB

Kejagung Endus Jejak Joko Tjandra
JAKARTA – Hingga Kamis (18/6), pihak Kejaksaan Agung (Kejagung) mengakui belum tahu persis lokasi persembunyian Joko Tjandra. Namun, pencarian terhadap terpidana dua tahun perkara cessie Bank Bali itu terus dilakukan. Upaya pencarian antara lain dengan melacak keberadaan keluarga Joko.
Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung, Marwan Effendy mengatakan, berdasarkan penelusuran domisili keluarga buronan itu, Joko kemungkinan besar berada di Singapura atau Papua New Guinea (PNG).
Dijelaskan Marwan, aparat Kejagung sudah sejak 11 Juni 2009 melakukan pantauan dan melacak keberadaan keluarga mantan Direktur Utama PT Era Giat Prima itu. “Tetap dalam pantauan kejaksaan. Kita sudah melacak keberadaan keluarganya, di Singapura dan di PNG. Kita terus berupaya mencarinya,” ungkap Marwan di gedung Kejagung, Jakarta, Kamis (18/6).
Seperti diketahui, Joko Tjandra mestinya dieksekui 16 Juni 2009. Namun, saat pihak Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan yang menunggunya hingga sore, Joko tidak nongol. Joko Tjandra adalah terpidana dua tahun perkara cessie Bank Bali. (sam/JPNN)
JAKARTA – Hingga Kamis (18/6), pihak Kejaksaan Agung (Kejagung) mengakui belum tahu persis lokasi persembunyian Joko Tjandra. Namun, pencarian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP