Kejagung-KPK Mulai Garap Kasus La Nyalla
Senin, 20 Juni 2016 – 17:45 WIB

Ilustrasi. Foto: Dokumen JPNN
jpnn.com - JAKARTA - Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Arminsyah didampingi Kajati Jawa Timur Elieser Sahat Maruli Hutagalung mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kedatangan mereka tersebut untuk berkoordinasi dalam penanganan kasus yang menjerat Ketua PSSI La Nyalla Machmud Mattalitti.
"Untuk koordinasi kasus," kata Arminsyah di KPK. Sementara Maruli Hutagalung tidak mengungkapkan sepata kata.
Baca Juga:
Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha mengatakan, memang pertemuan ini untuk berkoordinasi. Sebab, Kejati Jatim dan KPK sama-sama menangani kasus berkaitan dengan La Nyalla.
"Detailnya belum tahu. Nanti saya koordinasi ke timnya," papar Priharsa, Senin (20/6).(boy/jpnn)
JAKARTA - Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Arminsyah didampingi Kajati Jawa Timur Elieser Sahat Maruli Hutagalung mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat
- Aturan Blending BBM Jelas dan Legal, Penyidikan Harus Transparan
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini